Militer.ID – Dewa Ruci, sebuah nama Dewa dari kisah mahabarata yang merupakan nama seorang Dewa yang dijumpai oleh Bima dan Werkudara dalam sebuah perjalanan mencari air kehidupan. Namun sebagai bangsa Indonesia tentunya kita pernah mendengar sebuah sosok nyata Dewa Ruci sebagai sebuah kapal layar kebanggaan Republik Indonesia yaitu KRI Dewa Ruci.
KRI Dewa Ruci sesungguhnya merupakan kapal latih bagi para kadet Akademi Angkatan Laut (AAL), namun kapal ini sendiri memiliki misi utama yaitu sebagai sebuah perangkat diplomasi Indonesia yang dimulai pada era Presiden Soekarno.
Sebelum kita membahas lebih jauh, ijinkan saya mengingatkan pembaca sekalian tentang sejarah kapal bersejarah ini dalam misinya pada Ekspedisi muhibah dengan tajuk operasi Sang Saka Jaya yang menjadi kesempatan diplomasi Indonesia kepada negara lain di dunia yang dimulai pada 8 Maret 1964.
Ekspedisi itu merupakan kesempatan pertama untuk menunjukkan taringnya sebagai kebanggaan Indonesia di New York, Amerika Serikat. Pada masa pemerintahan presiden Soekarno, mungkin warga dunia sesungguhnya lebih mengenal Presiden Soekarno dari pada Indonesia.
Sehingga keikutsertaan Indonesia dalam ajang itu, menjadi titik dimulainya misi perjuangan dan diplomasi yang sarat akan semangat untuk menunjukkan nilai-nilai dan martabat Bangsa kepada dunia.
Dalam ajang sail tersebut, perjalanan KRI Dewa Ruci dipimpin oleh Letkol (L) Sumantri dan diawaki oleh 110 orang ABK dan itu termasuk 78 kadet AAL. Dan dalam ekspedisi tersebut, KRI Dewa Ruci dilepas secara langsung oleh Presiden Soekarno.
Comments 1